SMA NEGERI 1 BERINGIN
SMA NEGERI I BERINGIN adalah sekolah yg selalu mengedepankan VISI dan MISI nya. Walaupun sekolah ini tergolong sekolah baru, akan tetapi sekolah SMA NEGERI I BERINGIN siap dalam menghadapi kemajuan pendidikan. Guru-guru yg luar biasa, yg tidak hanya mengajarkan materi pelajaran saja, akan tetapi selalu mengajarkan tentang pendidikan karakter siswa. Apa sebenarnya pendidikan karakter itu? Pendidikan karakter adalah pendidikan yang diberikan untuk menyiapkan keterampilan siswa guna menghadapi kenyataan-kenyataan di dalam kehidupan nyata sehari-hari. Bagaimana membawa diri dalam pergaulan, bagaimana harus berbicara santun, bagaimana harus bertoleransi kepada orang lain, dan lain sebagainya. Karena setiap siswa nantinya akan dihadapkan tidak hanya pada kemampuan ilmu nya saja , akan tetapi softskill adalah hal yang terpenting bagi mereka dalam menghadapi hidup.
Seluruh guru, pegawai tata usaha, pimpinan, dan stake holder yg lainnya, saling bekerja sama dalam memajukan sekolah ini. Semua solid dalam bekerjasama demi kemajuan sekolah di dunia pendidikan.
Sekian opini dari saya. Terimakasih.
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini